Resep Burger Kornet dan Tempe
Diposting oleh Unknown
Resep Burger Kornet dan Tempe
Bahan-bahan/bumbu-bumbu Resep Burger Kornet dan Tempe:
- 6 buah roti burger
- 6 lembar daun selada keriting
- 2 buah tomat, diiris
- 2 sendok makan saus tomat
- 2 sendok makan mayones
Bahan Burger Kornet dan Tempe:
- 150 gram kornet
- 100 gram tempe, digoreng, ditumbuk kasar
- 1 sendok makan bawang goreng, diremas-remas
- 1 putih telur
- 1/4 sendok teh garam
- 1/4 sendok teh merica bubuk
- 1 1/2 sendok makan margarin untuk menggoreng burger
Cara Pengolahan Burger Kornet dan Tempe:
- Burger, aduk rata kornet, tempe, bawang goreng, dan putih telur. Tambahkan garam dan merica bubuk. Aduk rata.
- Ambil sedikit campuran kornet. Bentuk bulat tipis.
- Panaskan margarin. Masukkan burger. Goreng sampai matang.
- Ambil roti bun. Oleskan saus tomat. Tata daun selada, letakkan buger. Beri irisan ketimun. Coret-coret dengan mayones dan saus tomat. Tutup dengan sisa roti.
- Sajikan.
Untuk 6 buah
0 komentar:
Silahkan komentar nya mas mba kece